Pertanyaan polos ku

Halo ..
[sebelumnya minta maaf kalau emang pertanyaan2 ini terlalu polos dan kekanak-kanakan, maklumilah empunya blog ini masih berumur 12 tahun. saya tau sehabis baca ini, anda langsung bilang ‘beegok amat ni anak!’ tapi mohon jangan keras-keras karena saya malu lho]

Sepertinya aku terlihat suka membaca buku, tapi aku benar-benar tidak suka yang namanya MEMBACA.
Kata-kata membaca itu identik dengan sebuah hobi yang memerlukan sebuah Buku Tebal Berbahasa Sulit yang menghabiskan waktu berminggu-minggu untuk selesai. Di dalam komik, banyak sekali tokoh-tokoh yang kayak begitu. Biasanya kacamatanya gede-gede kayak kacamata orang jaman dulu n setiap hari, setiap waktu, setiap saat, selalu menenteng benda bernama Buku.

Kalau jaman sekarang.. kebanyakan remaja memang suka membaca buku, buku yang dibacanya pun tebal. Tetapi bukan sejenis filsuf, dan kawan-kawannya. Tetapi Ayam Lit, Remaja Lit, dan Lain Lain Lit™.

Selain Lit Lit tsb di atas, banyak juga remaja yang suka membaca Komik, apalagi anak-anak (orang tua aja kebanyakan suka baca komik kok ..).

Komik adalah suatu bentuk seni yang menggunakan gambar-gambar tidak bergerak yang disusun sedemikian rupa sehingga membentuk jalinan cerita.

HUH! Wajar aja anak-anak suka baca komik ketimbang Lit Lit yang isinya tulisan semua.

Nah.. gimana kalau buku pengetahuan? Sounds fun, isn’t it?
Yah, memang aku lebih suka baca buku pengetahuan. Komik juga sih, paling Doraemon sama Hikaru No Go doangan :p. Oh iya soal buku pengetahuan, pertama kali aku dibelikan buku pengetahuan itu waktu masih SD, sekitar.. hmm..kelas berapa ya? Mungkin kelas 2/3/4 SD yang pasti SD deh ! AH!
Buku tsb berisi tentang tubuh manusia dengan fakta-fakta menariknya. Termasuk sistim rangka dan bla bla blabalba.bak yang sedang kupelajari saat itu. Yang aku ingat sekarang adalah: ketika menelan makanan, kita tidak boleh bernafas karena katup kerongkongan eh salah, tenggorokan akan terbuka sehingga makanan masuknya malah ke tenggorokan dan.. UHUK UHUK !

Di sini dikatakan .. hmm.. Dinosaurus merupakan binatang paling berhasil yang pernah ada. Dinosaurus memimpin Bumi selama 165 juta tahun yang menakjubkan. Sejauh ini, manusia baru ada di dunia sekitar 100.000 tahun. Dinosaurus pertama muncul 230 juta tahun yang lalu. Dinosaurus terakhir punah sekitar 65 juta tahun yang lalu
Nah, kalau dikelompokan dlm tahun SM, berarti.. pada tahun 65.000.000 SM, dinosaurus punah.

Era Dinosaurus:
1. Pertama-tama Bumi terbentuk
2. Bumi mendingin dan atmosfer terbentuk.
Lho, kok cuman bumi doang yang punya atmosfer seh, kenapa planet lain enggak? Yupiter udah gede gitu juga.. PELID.. manusia di bumi udah kepenuhan neeh, ruwet.. sampe ALIEN aja pusing liatnya.
3. Samudra meluas karena curah hujan bertambah.
4. Archaean (ERA PRAKAMBRIUM) 4.5 – 2.5 miliar tahun yang lalu): binatang bersel satu. lalu proterozoikum (2.5 miliar – 550 juta tahun yang lalu): hewan bersel banyak yang sederhana.
wekssa, 2,500,000,000 SM? binatang bersel satu? Lahirnya dari mana tuch?
5. Ordovisium (510 – 438 juta tahun yang lalu): IKAN (ERA PALEOZOIKUM).
dan ternyata ikan sudah lahir dari tahun 510,000,000 SM. masih banyak hewan-hewan aneh lain yang lahir pada era ini.
6. ERA MESOZOIKUM, dimana dinosaurus lahir.
Makhluk besar ini lahir darimana sih?? Trus, pada periode Trias, bisa ada reptil terbang. Pada periode Jura, ada burung. Burung masih exist sampai sekarang lho.. Lalu era Kapur, tumbuhnya tanaman berbunga dan dinosaurus yang terakhir..
7. Nah ini dia, ERA KENOZOIKUM.. 65 juta tahun yang lalu / 65,000,000 SM – SEKARANG.
Periode Tertier: MAMALIA dan PRIMATA BESAR (nenek moyang manusia yang mirip kera), dan setelah tahu ini, aku rasa teori MONYET MONYETAN nya Darwin kali ini benar.

Dan bagaimana manusia bisa bikin komputer? Mengapa bisa ada sebuah negara yang berdiri kokoh sambil mejeng nama INDONESIA ? Otak monyet kok bisa berubah jd otak yang sebegini canggihnya hingga bisa ada mobil?
Urusan bahasa ada di dalam cerita Kekristenan yang mengatakan bahwa Yesus mencapur adukkan bahasa orang-orang yang mau bikin menara sampai ke surga. (gini sih denger-denger.. )

Ketika kutanyakan pada teman-temanku.. Eh manusia pertama siapa? Mereka menjawab ADAAAM ! Lalu yang kedua? Tentu saja Hawa. Yang ketiga adalah Kain kemudian yang keempat adalah Habel.
Lalu Habel mati dipukul Kain. Kemudian? Masak berhenti? Denger-denger sih ada anak Hawa yang namanya Set (eh bener gak sich), perempuan.
Tapi bagaimana kok bisa ada orang secantik BoA sih, kalau saudara sama saudara ..X?

Kabel kabel rumit di bawah aku ini.. CPU ku, di dalam CPU ada kotak kotak hijau dengan titik titik aneh berwarna kuning lalu ada USB FLash Disk Drive yag menancap kemudian kabel microphone yang tercolok di port firewire. Kok bisa ada beginian sih? Kotak-kotak hijau dengan titik titik aneh bisa bertemu dengan banyak orang??

1 lagi pertanyaan polosku: Mengapa Ada Kehidupan?


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *